Beritamiliter.com—Kodam Jaya, Tangerang – Babinsa Sukaasih, Kodim 0506/Tgr Serda Slamet Hariyanto yang juga ketua Kampung KB Jimpitan KB2 menghadiri kegiatan orentasi dan pembinaan Kampung Keluarga Berkualitas (KB) Se Provinsi Banten, Selasa (06/06/2023).
Serda Slamet Hariyanto Babinsa Koramil 01/Tgr Kodim 0506/Tgr hadir di kegiatan tersebut sebagai narasumber bersama BKKBN Provinsi Banten yang di gelar di Ballroom Greentel Hotel Komplek Cilegon green Megablok Cibeber Kecamatan Cibeber Kota Cilegon.
Serda Slamet Hariyanto Babinsa Koramil 01/Tgr, Kodim 0506/Tgr yang juga Ketua Kampung KB Jimpitan KB2 mengatakan, kegiatan yang di gelar adalah
Orentasi Dan Pembinaan Kampung Keluarga Berkualitas Dalam Rangka Optimalisasi Penyelenggaraan Kampung Keluarga Berkualitas (KB).
“Hal tersebut Sesuai Dengan Inpres No.3 tahun 2023 Di Wilayah Provinsi Banten,” ujarnya.
Terpisah Danramil 01/Tgr Mayor Kav Andi Budiman mengapresiasi dan merasa bangga kepada Serda Slamet Haryanto salah satu Babinsa yang menjadi Narasumber dari kampung KB.
“Saya merasa bangga dan mengapresiasi dan ini suatu prestasi bagi Babinsa dalam memajukan kampung KB2 di Kota Tangerang sehingga menjadi percontohan di daerah lain,” ujarnya.
Hadir dalam kegiatan, Drs. Ubang Sobari, MM (Penata KKB Ahli Madya BKKBN Banten), Dede Mulyasih, SE (Penata KKB Ahli Muda BKKBN Banten), Yenie Wulandari, S.Sos., MA (Widyaiswara Ahli Muda BKKBN Banten), Nesya Noviyana Anggreini, S.Stat (Analis Ketahanan Keluarga BKKBN Banten), Hj Siti Maryam (DP3AP2KB Kota Tangerang), Para OPD DP3AP2KB Kota/Kabupaten Se Provinsi Banten, Para Pengurus PKB Kota/Kabupaten Se Provinsi Banten dan Para Perwakilan Ketua Pokja Kampung KB Se Provinsi Banten.